Hubungan Inisiasi Menyusu Dini (IMD), Mobilisasi Dini dan Senam Nifas dengan Involusi Uteri

  • Ayundya Prameswary Stikes Indonesia Maju
  • Fazar Kumaladewi Stikes Indonesia Maju
Keywords: Inisiasi Menyusu Dini (IMD), Mobilisasi Dini, Senam Nifas

Abstract

Masa nifas adalah masa setelah persalinan, kelahiran bayi, plasenta, serta selaput nya. Saat masa nifas diperlukan tindakan untuk memulihkan kembali organ kandungan seperti sebelum hamil dengan waku kurang lebih 6 minggu. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Hubungan Inisiasi Menyusui Dini (IMD), Mobilisasi Dini, dan Senam Nifas dengan Involusi Uteri di RSUD ABD AZIZ Kota Singkawang, Kalbar. Penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2017 di RSUD Abd. Aziz Kota Singkawang, Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode cross sectional. Populasi target dalam penelitian ini adalah seluruh ibu nifas di RSUD Dr Abd. Aziz Kota Singkawang sebanyak 30 orang. Sampel diambil dengan metode total sampling. Hasil uji statistik didapatkan nilai P value = 0,584 berarti p value > (0,05), sehingga dapat disimpulkan tidak ada hubungan inisisasi menyusu dini dengan involusi uteri di RSUD ABD AZIZ Kota Singkawang, Kalbar tahun 2017. Hasil uji statistik didapatkan nilai P value = 0,045 berarti p value < (0,05), sehingga dapat disimpulkan ada hubungan mobilisasi dengan involusi uteri di RSUD ABD AZIZ Kota Singkawang, Kalbar tahun 2017. Hasil uji statistik didapatkan nilai P value = 0,030 berarti p value < (0,05), sehingga dapat disimpulkan ada hubungan senam nifas dengan involusi uteri di RSUD ABD AZIZ Kota Singkawang, Kalbar tahun 2017. Saran Kepada Tenaga Kesehatan selaku Penyedia Pelayanan Kesehatan terutama Bidan memberikan edukasi kepada ibu postpartum tentang bagaimana mencegah terjadinya involusi uteri.

Published
2017-12-12

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.